Latar Belakang

Latar Belakang SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo berdiri dengan iktikad membentuk generasi unggul di masa depan. Sekolah ini merupakan filial di bawah Yayasan Syifa Budi Jakarta yang bekerja sama dengan Yayasan Amal Sahabat Solo yang diketuai oleh Bapak DR. H. Sunarto Istianto, M.M. Sekolah ini melengkapi unit sekolah yang sudah ada sebelumnya (TA-TK, SD, SMP). SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo didirikan pada tanggal 20 April 2017 dengan diperolehnya izin pendirian dan operasional nomor: 420/3365/2017 dari Dinas Provinsi Jawa Tengah.

Secara geografis lokasi SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo terletak di tengah Kota Solo yang merupakan kota budaya, pariwisata, serta industri dengan adanya pelaku usaha di bidang pariwisata ataupun industri dimana peserta didik mayoritas berasal dari golongan ekonomi menengah ke atas. Melihat kondisi ini, maka proses pembelajaran di SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo tidak hanya terfokus pada kemampuan akademik saja, tetapi juga berorientasi pada pengembangan kecakapan hidup (life skills), serta pembentukan kepribadian, moral serta menumbuhkan karakter yang sesuai dengan cita – cita pendidikan nasional.

SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo merupakan Sekolah Menengah Atas berciri khas Islam dengan metode pembelajaran yang bertujuan mengembangkan kecerdasan majemuk (Multiple Intelligence) serta memberi penekanan pada Empat Pilar Utama Sekolah Unggul yaitu Aqidah, Kebangsaan, Sains, dan Teknologi dalam iklim dan kultur sekolah Islami.